Tokyo – Mitsubishi Triton akan jadi andalan tim Mitsubishi Ralliart dalam Asia Cross Country Rally (AXCR) 2025.
Hal ini diumumkan oleh Mitsubishi Motors, lewat keterangan resminya pada awal bulan Juli ini.
AXCR 2025 merupakan balapan lintas alam terberat di kawasan Asia Tenggara dan akan digelar selama delapan hari penuh.
Mulai 8 hingga 16 Agustus 2025, menempuh jarak sekitar 2.500 kilometer melintasi berbagai medan ekstrem di Thailand.
AXCR tahun ini menjadi edisi ke-30 dan lebih menantang dibanding sebelumnya.
Penitia menyiapkan jarak tempuh lebih panjang dan medan lebih beragam seperti pegunungan, hutan lebat, serta sungai yang harus dilintasi.
Tim Mitsubishi Ralliart menargetkan merebut kembali gelar juara umum yang terakhir diraih pada 2022.
Lineup tahun ini tetap mengandalkan duet asal Thailand, Chayapon Yotha dan Peerapong Sombutwong.
Mereka pernah mengantar tim meraih kemenangan di AXCR 2022, dan akan didampingi dua pasangan asal Jepang.
Mereka adalah Katsuhiko Taguchi dan Takahiro Yasui, serta Kazuto Koide dan Eiji Chiba.
Hiroshi Masuoka selaku Team Director mengungkapkan bahwa Triton versi terbaru telah mengalami peningkatan signifikan.
Terutama dari sisi durabilitas mesin, torsi, dan penyempurnaan sasis untuk reli ini.
“Triton generasi baru ini telah menunjukkan performa luar biasa di berbagai kondisi ekstrem. Kami percaya kendaraan ini siap untuk menang,” ujarnya.
Sebelum balapan, tim telah melakukan uji ketahanan ekstrem di area off-road sekitar Taman Nasional Khao Yai, Thailand.
Ini dilakukan guna memastikan keandalan suspensi, sasis, dan sistem penggerak.
Salah satu mobil bahkan menggunakan transmisi otomatis yang telah dioptimalkan untuk balapan.
Yup, sebuah langkah baru yang sekaligus menjadi ajang pembuktian teknologi untuk produk masa depan Mitsubishi.
AXCR 2025 akan dimulai dan diakhiri di Pattaya, kota wisata pesisir Thailand.
Balapan ini sepenuhnya digelar di dalam negeri menyusul penutupan perbatasan Thailand-Kamboja.
Hal ini menjadi tantangan baru dalam menyusun strategi navigasi dan manajemen kendaraan.
Mitsubishi Ralliart optimistis meraih hasil maksimal dan kembali mempersembahkan kemenangan di AXCR 2025.